Tentang SNI ISO 37001:2016
Say No to Bribery
ISO 37001 adalah Standar Internasional yang berkaitan dengan Anti Korupsi dan Suap yang mengarahkan organisasi untuk:
- Membantu organisasi dalam menanamkan budaya Anti Suap dengan menerapkan sistem manajemen anti penyuapan atau dalam meningkatkan control yang ada.
- Membantu memberikan jaminan kepada manajemen, pemilik perusahaan, investor dan pelanggan / rekan bisnis lainnya bahwa organisasi telah melaksanakan.
SNI ISO 37001 Membahas Hal Sebagai Berikut.
- Penyuapan disektor publik, swasta dan nirlaba.
- Penyuapan oleh organisasi.
- Penyuapan oleh personil organisasi yang bertindak atas nama organisasi dan atau keuntungan organisasi.
- Penyuapan oleh rekan bisnis organisasi yang bertindak atas nama organisasi dan atau keuntungan organisasi.
- Penyuapan oleh organisasi.
- Penyuapan kepada personil organisasi dalam kaitan dengan kegiatan organisasi.
- Penyuapan kepada rekan bisnis organisasi dalam kaitan dengan kegiatan organisasi.
- Penyuapan langsung maupun tidak langsung (terima atau ditawarkan melalui atau oleh pihak ketiga.